Selasa, 08 September 2015

TAYSIRATU RABBIL BARIYYAH


Harga Rp. 25.000

Kitab ini merupakan ringkasan kaedah-kaedah Bahasa Arab dengan metode yang mudah dan praktis. Meskipun bentuknya kecil, namun sangat bisa diandalkan untuk menguasai tata Bahasa Arab secara baik, karena diringkas dari beberapa kitab yang disusun oleh tokoh-tokoh besar di bidang ilmu Nahwu.

Kitab ini disusun oleh yang mulia al Habib Hasan bin Ahmad al Kaf, salah murid al 'Allamah al Habib Zein bin Ibrahim bin Smith. Beliau juga menjadi staf pengajar di Rubath al Jufri, Madinah al Munawwarah. Salah satu karya beliau yang masyhur adalah kitab Taqriratu as Sadidah (bidang Fiqh), yang banyak dibaca di berbagai pondok pesantren dan majlis taklim di Indonesia.

AL WASHOYA

 Harga Rp. 25.000

Menulis wasiat merupakan perkara yang diperintahkan oleh syariat, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Barangsiapa meninggal dunia dalam keadaan telah menulis wasiat, maka ia meninggal sesuai dengan jalur yang benar dan sunnah, serta meninggal dunia atas taqwa dan kesyahidan, sedangkan dosa-dosanya diampuni Allah". (HR. Ibnu Majah)

Sebagian ulama menjelaskan: "Barangsiapa meninggal dunia, sedang ia tidak menulis wasiat semasa hidupnya, maka ia tidak bisa berbicara (bisu) di alam barzakh dengan sesama penduduknya, berdasarkan sabda Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam : "Barangsiapa yang tidak menulis wasiat, maka tidak diberi izin baginya untuk berbicara dengan penduduk barzakh".

Kitab al Washoya ini mencakup perkara-perkara yang seringkali diwasiatkan oleh salafus shaleh kepada ahli waris dan kerabatnya, dan seringkali pula dari para guru atau masyaikh kepada murid-muridnya. Sebuah wasiat yang baik dan benar sebagaimana diajarkan para salafus shaleh akan menjadi kebahagiaan abadi bagi pemberi wasiat dan penerima wasiat.

Memberikan wasiat tidak mesti menunggu usia tua atau udzur, karena wasiat juga bermanfaat untuk dzikrul maut, yang membuat kita tidak lalai dari dunia fana' ini. Semoga bermanfaat!!