Kamis, 20 Maret 2014

MEWASPADAI TRIK DUKUN PALSU


Harga Rp. 8.000;

Jangan mudah percaya dan hendaknya menggunakan akal sehat (bersikap rasional) bila berhubungan dengan orang yang mengaku-aku memiliki keahlian ilmu-ilmu ghoib.
Buku ini hadir agar kita semua membangun sikap kritis, rasional dan cerdas, tidak mudah percaya begitu saja tanpa dasar logika dan nalar, sehingga kita bisa membedakan mana manusia 'berilmu' yang tulus membantu sesama dan dukun palsu yang dengan trik-trik tertentu bisa menggaet mangsa dan mengeruk keuntungan.
Mari kita waspadai paranormal dan dukun palsu yang sekarang sibuk mencari mangsa dan mungkin Andalah korban berikutnya!!
Daftar isi buku ini antara lain :
  • Ciri-ciri dukun palsu/paranormal gadungan
  • Pengakuan dukun yang telah bertaubat
  • Trik ilmu terawangan
  • Trik dari telur keluar silet, paku, darah, dan lain-lain
  • Trik patahkan besi dragon
  • Trik keris bergetar
  • Trik operasi "gaib" tanpa bius
  • Trik menghipnotis orang
  • Trik kebal diiris silet
  • Trik kebal senjata tajam
  • Cerita dukun bertemu Nabi Khidir as.
  • Melogikakan trik dukun dan cara setan menggandakan uang
  • Trik dukun mencari pencuri
  • Waspadai dukun yang katanya bisa memperbesar penis
  • Tentang mustika Merah Delima
  • Menguji kualitas keris dengan cara modern
  • Modus penipuan bisnis barang antik
  • Mewaspadai gendam dan hipnotis
  • Bahaya sihir, perdukunan dan ramalan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar